Suara.com - Carlos Tevez memberikan pandangan terkait duel Manchester City vs Real Madrid yang akan tersaji dalam leg pertama semifinal Liga Champions 2021/2022 di Stadion Etihad, Rabu (27/4/2022) dini hari WIB.
Menurut Carlos Tevez, Real Madrid seharusnya takut dan patut khawatir karena akan menghadapi Manchester City yang kini menjelma sebagai salah satu tim terbaik Inggris bahkan Eropa.
Real Madrid menatap pertandingan di kandang Manchester City dengan rekor yang terbilang buruk bagi sebuah klub raksasa Eropa. Mereka tak pernah menang dalam tiga laga terakhir dengan rincian dua imbang dan sekali kalah.
Dua pertemuan teranyar Real Madrid tersaji di fase gugur Liga Champions di mana Los Blancos imbang 0-0 pada leg pertama semifinal 2015/2016 serta kalah 1-2 pada leg pertama 16 besar pada 2019/2020.
Baca Juga: Hasil Liga Inggris: Manchester City Lumat Watford 5-1, Menjauh dari Kejaran Liverpool
Merujuk sejarah kedua tim, Real Madrid yang merupakan pemenang 13 gelar juara Liga Champions/Piala Eropa jelas bukan tandingan Manchester City yang masih memburu trofi perdananya di ajang tersebut.
Meski demikian, Carlos Tevez meyakini level Manchester City dan Real Madrid saat ini cukup seimbang. Bahkan, mantan timnya itu dianggap lebih unggul dari Los Blancos.
“Saat ini benar-benar berbeda. Hari ini, Real Madrid yang harus khawatir menghadapi Man City,” kata Carlos Tevez dikutip dari laman resmi Manchester City, Senin (25/4/2022).
“Ini adalah keuntungan yang dimiliki City sekarang. Hari ini, lawan harus melihat apa yang mampu dilakukan City."
Tevez menjelaskan bahwa Manchester City telah menjelma menjadi klub tangguh setelah melakukan pembenahan selama bertahun-tahun. The Citizen dinilai siap untuk mengalahkan tim Eropa manapun.