Resmi, Fulham Promosi Ke Premier League Musim Depan

LONDON, KOMPAS.TV - Klub Championship, Fulham memastikan diri promosi ke Premier League 2022-23 setelah mengalahkan Preston North End, Rabu (20/4/2022) dini hari WIB.


Bertanding di Stadion Craven Cottage, London, gol-gol kemenangan Fulham dicetak oleh Alexander Mitrovic (9', 41') serta Fabio Carvalho pada menit 34.


Tiga poin tambahan dari laga ini membuat Fulhma mengoleksi 86 poin dari 42 pertandingan.


The Cottagers juga dipastikan finis di posisi dua besar EFL Championship. Pasalnya, Huddersfield yang berada di peringkat ketiga hanya memiliki 73 poin dari 43 dan tidak bisa mengejar Fulham dengan sisa laga yang ada.


Seperti diketahui, musim lalu Fulham harus terdegradasi dari Liga Inggris. Tetapi, mereka hanya butuh satu musim untuk kembali ke divisi teratas sepak bola Inggris.


Baca Juga: Premier League Resmi Izinkan 5 Pergantian Pemain di Musim Depan


Lain itu, Fulham arahan Marco Silva juga masih bisa mengunci gelar Championship apabila dapat meraih tiga poin atas Bournemouth pada Sabtu (23/4/2022) besok.


Saat ini, Bournemouth berada di urutan kedua klasemen sementara dengan raihan 77 poin dari 41 pertandingan.


Fulham juga menjadi tim paling subur di Championship. Dari 42 pertandingan, The Cottagers sanggup mencetak 98 gol.


! #FFC pic.twitter.com/rJ7hM6YrO8


Alexander Mitrovic menjadi sosok sentral atas catatan gol Fulham musim ini. Penyerang asal Serbia total telah membuat 40 gol dan nyaris dipastikan akan menjadi top skor akhir musim nanti. Sebab, rival top skor Mitrovic, Dominic Solanke baru membuat 26 gol.


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama