Sosok Mieke Wijaya Di Mata Rano Karno

Berita Kevin Gutomo Terbaru Hari Ini - CewekBangetJAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Rano Karno turut melayat ke rumah duka Mieke Wijaya yang terletak di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, Rabu (4/5/2022).


Rano Karno mengaku, ia mengenal sosok Mieke Wijaya sedari dirinya kecil.


Bahkan, Rano Karno berujar bahwa Mieke Wijaya sudah seperti ibunya sendiri.


"Saya kenal tante Mieke ini sebetulnya saya panggil beliau mama. Kan kecil sama Om Dicky suami beliau, Dicky Zulkarnaen," kata Rano Karno.


Baca juga: Ucapan Duka Cita Ida Leman atas Meninggalnya Mieke Wijaya


Rano Karno sedikit menceritakan tentang pengalamannya sempat bermain film bareng Mieke Wijaya.


Bagi Rano Karno, Mieke Wijaya adalah sosok yang luar biasa.


"Saya sangat berkesan waktu adegan bermain dengan beliau. Beliau ini terkenal peran antagonis, orangnya luar biasa. Mama Mieke baik nih orangnya," tutur Rano Karno.


Sebelumnya, Rano Karno mengaku baru mengetahui pemain film Tiga Dara itu meninggal dunia melalui pesan singkat di grup.


“Saya jujur di grup (tahu Mieke Wijaya meninggal), begitu di grup mendengar kabar duka ini langsung kita kroscek ternyata berita benar. Ya itulah kemudian ya kita turut berduka cita,” ucap Rano Karno.


Baca juga: Mieke Wijaya Mengidap Penyakit Diabetes hingga Kanker


Rencananya, jenazah Mieke Wijaya akan dikebumikan di Taman Pemakaman Umum (TPU) Tanah Kusir, kawasan Jakarta Selatan, siang nanti.


Sebagai informasi, Mieke Wijaya merupakan seorang aktris kelahiran Bandung, Jawa Barat pada 17 Maret 1939.


Mieke Wijaya telah membintangi puluhan judul film. Tetapi, namanya mulai terkenal setelah bermain di film Tiga Dara (1957).


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama