Yang Bikin Kangen Lebaran Di Kampung, Tukar Rantang Dan Makan Bareng

Jakarta - Banyak hal yang bikin orang kangen Lebaran di kampung. Dari tukeran rantang makanan hingga makan bareng kerabat.


Tahun ini, Hari Raya Idul Fitri masih dirayakan dalam era pandemi COVID-19. Larangan mudik dan Lebaran di kampung halaman dilakukan pemerintah. Guna mencegah mobilitas orang yang memicu tingginya kasus COVID-19 setelah Lebaran.


Meski tak bisa Lebaran di kampung halaman, dan bertemu dengan keluarga dan kerabat tercinta, netizen tetap bisa menghibur diri. Banyak pengguna Twitter yang membagikan hal-hal kecil, yang justru membuat mereka kangen Lebaran di kampung halaman.


Mulai dari suasana dapur rumah yang pastinya sibuk mengolah berbagai masakan. Tradisi tukar rantang berisi aneka masakan enak dengan tetangga. Sampai makan puas di rumah nenek.


Berikut lima hal yang membuat banyak netizen rindu Lebaran di kampung halaman mereka.


Baca Juga: Mudik Dilarang, Bisa Jastip Makanan Bandung hingga Medan Enak di Sini


1. Masakan Ibu


Sayur Gurih Labu Siam Foto: detikcom


Tentunya tak lengkap merayakan hari Lebaran tanpa sajian spesial. Seperti ketupat, opor ayam, rendang, krecek, sambal goreng ati, sayur gurih sampai kerupuk.


Semua sajian ini dibuat dengan penuh cinta oleh setiap ibu. Meski sederhana dan menu makanannya selalu sama, ternyata hal ini yang membuat banyak netizen mendambakan merayakan Lebaran di kampung halaman.


"Kangen banget masakan Mama pas Lebaran. Walau sederhana, tapi pulang ke rumah. Dimasakin ibu, ngumpul bareng keluarga, itu tuh momen yang tak tergantikan menurutku," curhat salah satu netizen.


2. Sibuk Masak


Yang Bikin Kangen Lebaran di Kampung, Tukar Rantang dan Makan Bareng Foto: Getty Images/iStockphoto/detikFood


Banyak netizen yang setuju bahwa suasana Lebaran di kampung halaman, terasa jauh lebih meriah. Dibandingkan mereka merayakannya di kota besar. Suasana dapur jelang Lebaran yang sangat sibuk, juga membuat mereka rindu.


"Namanya Lebaran di kampung. Restoran apalagi makanan online itu jarang banget. Semuanya harus disiapin sendiri. Dari belanja ke pasar, nyiangin sayur, potong-potong ayam, blender bumbu. Itu dapur pasti sibuknya udah dari H-3 Lebaran, semua anggota keluarga juga ikut bantu," celoteh netizen.


Meski dapur yang super sibuk, tapi kegiatan masak bersama keluarga ini justru dinanti-nanti para perantau yang jarang di rumah.


Simak Video "Masak Masak: Resep Sambal Goreng Ati"
[Gambas:Video 20detik]


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama