Cara beli tiket Taman Mini penting diketahui sebelum mendatangi lokasi tersebut. Taman Mini Indonesia Indah (TMII) menjadi salah satu destinasi wisata tujuan masyarakat untuk menghabiskan waktu cuti bersama.
Hal itu dikarenakan TMII tetap beroperasi saat libur Lebaran. Bagi Anda yang ingin berkunjung ke TMII, yuk simak informasi berikut tentang cara beli tiket Taman Mini.
Cara Beli Tiket Taman Mini Indonesia Indah
Cara beli tiket Taman Mini dapat dilakukan secara online. Melansir dari laman Instagram @tmiiofficial, berikut langkah-langkah pembelian tiket Taman Mini.1. Buka Instagram Taman Mini @tmiiofficial
2. Klik link yang ada di bio Instagram @tmiiofficial
3. Pilih menu 'Pembelian Tiket Online TMII'
4. Daftar/Register akun Travelink, Log In/Masuk jika sudah mempunyai akun
5. Lalu, pilih tiket masuk orang dan tiket masuk kendaraan (mobil/motor/bus/sepeda)
6. Pilih waktu kunjungan dan jumlah tiket yang akan dibeli
7. Pilih 'Beli Langsung'
8. Lalu, klik 'Checkout' dan selesaikan pembayaran
9. Tiket berhasil dipesan jika pembayaran sudah selesai.
Cara Beli Tiket Taman Mini dan Harga Tiket Masuk Taman Mini 2022
Cara beli tiket Taman mini sudah diketahui. Selanjutnya, Anda juga perlu mengetahui harga tiket masuk TMII sebelum berkunjung ke sana. Berikut daftar harga tiket masuk Taman Mini 2022- Tiket Masuk Orang: Rp25.000
- Tiket Masuk Bus/Truk: Rp40.000
- Tiket Masuk Mobil: Rp20.000
- Tiket Masuk Motor: Rp15.000
- Tiket Masuk Sepeda: Rp5.000
Selain harga tiket masuk, TMII juga menyediakan berbagai wahana di dalamnya. Harga tiket wahana TMII adalah sebagai berikut.
- Taman Legenda Keong Mas: Rp100.000 (Tiket terusan 10 wahana)
- Kereta Gantung: Rp50.000
- Dunia Air Tawar: Rp35.000
- Taman Burung: Rp30.000
- Skyworld: Rp80.000
- Museum Fauna Indonesia "Komodo" dan Taman Reptilia: Rp25.000
- PP IPTEK: Rp27.500
- SS Waterpark: Rp25.000
- Istana Anak-anak Indonesia: -
- Mobil Wisata: Rp15.000
Jam Buka Taman Mini Indonesia Indah
Berdasarkan informasi dari Instagram @tmiiofficial, Taman Mini tetap beroperasi dengan jam buka yang terbatas karena sedang dalam tahap revitalisasi. Jam buka Taman Mini Indonesia Indah yaitu:- 30 April-8 Mei 2022: Pukul 06.00-18.00 WIB
Demikian informasi cara beli tiket Taman Mini. Selamat menikmati libur Lebaran bersama keluarga!