Drakor yang disutradarai oleh Yoo Young Eun dan ditulis oleh Park Pil Joo ini juga dapat disaksikan secara online melalui platform video live streaming Disney Plus.
Lee Joon dan Kang Han Na akan beradu akting bersama aktor kawakan Jang Hyuk di jajaran pemain utama. Sejumlah artis lainnya yang turut tampil dalam KDrama ini antara lain Park Ji Yun, Heo Sung Tae, Ha Do Gwon, Choi Ri, dan Kang Shin Il.
Serial drama berjumlah 16 episode ini pada dasarnya menceritakan hubungan asmara bernuansa politik antara seorang raja yang terpaksa mengabaikan wanita yang dicintainya demi mempertahankan tahta, dan seorang wanita yang harus menjadi ratu untuk dapat bertahan hidup.
Simak semua info penting terkait Drama Korea Bloody Heart yang perlu K-Drama Lovers ketahui.
Info Drama Korea Bloody Heart
Jadwal & Link Nonton (Download) Streaming
Sinopsis
Ayah Lee Tae (Lee Joon) berhasil menjadi raja dari dinasti baru setelah menggulingkan raja sebelumnya dengan bantuan Park Gye Won (Jang Hyuk). Sebagai putra sah tertua, Lee Tae otomatis menjadi putra mahkota dan bersiap untuk menggantikan ayahnya di kemudian hari.Namun setelah Lee Tae menjadi raja berikutnya, ia memiliki keyakinan bahwa apapun tindakan yang dibuatnya sebagai seorang raja dapat dibenarkan untuk mencapai tujuan. Dengan kata lain, Lee Tae mendambakan bentuk pemerintahan monarki absolut dimana pemimpin berkuasa secara penuh karena tidak ada batasan hukum yang mengikat.
Gagasan itu ditentang keras oleh Park Gye Won. Sebagai Wakil Perdana Menteri Pertama, posisi Park Gye Won memang telah menjadi kekuatan yang sesungguhnya di Joseon, bahkan lebih kuat dibandingkan raja.
Park Gye Won sempat menjalin kasih bersama Choi Ga Yeon (Park Ji Yun) sebelum terjadi perubahan drastis secara tiba-tiba yang membuat hubungan mereka berakhir. Choi Ga Yeon kemudian menjadi ibu suri yang penuh ambisi, sementara Park Gye Won menjadi sosok yang sangat berkuasa dalam pemerintahan.
Di sisi lain, seorang putri keluarga bangsawan, Yoo Jung (Kang Han Na), telah dianggap Lee Tae sebagai istrinya. Alhasil keluarga Yoo Jung mulai terlibat dalam perebutan kekuasaan di kerajaan.
Sementara itu untuk mempertahankan gagasannya, Lee Tae terpaksa harus memilih antara monarki atau cinta setelah ia terlibat dalam pertempuran politik yang panas melawan Yoo Jung.
Pemeran
- Lee Joon (Lee Tae)- Kang Han Na (Yoo Jung)
- Jang Hyuk (Park Gye Won)
- Park Ji Yun (Choi Ga Yeon)
- Heo Sung Tae (Jo Won Pyo)
- Ha Do Gwon (Jung Eui Gyun)
- Choi Ri (Jo Heon Hee)
- Kang Shin Il (Kim Chi Won)
- Cha Soon Bae (Heo Sang Seon)
- Ryu Seung Soo (Im Jin Sa)
- Jo Hee Bong (Ma Seo Bang)
- Lee Tae Ri (Park Nam Sang)
- Seo Yoo Jung (Lady Yoon)